5 Tips Membuat Usaha Minuman Kekinian yang Unik Berbahan Baku Bubuk Minuman Premium
Di tengah persaingan bisnis yang semakin ketat, membuat usaha minuman kekinian yang unik dan berbeda dapat menjadi nilai lebih di mata pelanggan. Minuman kekinian sendiri merupakan minuman yang memiliki ciri khas dan rasa yang uniksalah satunya dengan menggunakan bahan baku bubuk minuman premium. Misalkan seperti boba, fruit tea, thai tea, es kopi susu, milkshake, cheese tea, dan lainnya.
Minuman kekinian ini ada yang terbuat dari bubuk minuman atau bahan-bahan kombinasi antara buah-buahan dengan es krim, teh dengan buah-buahan, teh dengan rempah-rempah dan banyak lainnya. Untuk membuat usaha yang unik ada banyak strategi yang dapat digunakan, berikut ini beberapa diantaranya:
Gunakan Konsep yang Unik
Konsep yang unik dapat digunakan untuk menarik pelanggan baru serta
membuat pelanggan lama tetap tinggal. Konsep yang unik bisa diterapkan dari
segi mana saja. Mulai dari segi tempat, pelayanan, menu, promosi, dan lain
sebagainya. Contohnya, mendesain tempat berjualan dengan tema dan desain
tertentu supaya pelanggan betah untuk nongkrong.
Selain itu, bisa dengan cara memberikan nilai tambah pada menu yang dijual pada kedai minuman kekinian, entah itu makanan atau minuman. Nilai tambah itu dapat berupa kupon gratis, atau gift kecil lainnya. Semakin menarik konsep yang ditawarkan, maka potensi untuk menarik perhatian pelanggan akan semakin besar.
Memberikan Reward Pelanggan
Memberikan reward kepada pelanggan tetap akan membuat mereka merasa
lebih spesial, dihargai, dan tentu saja memberikan kepuasan tersendiri.
Sehingga mendorong mereka untuk kembali membeli produk minuman anda. Cara ini
juga dapat membantu untuk mempertahankan loyalitas pelanggan.
Reward bisa diberikan dalam bentuk diskon setelah melakukan pembelian dalam sekian kali. Selain itu bisa dengan memberikan hadiah, memberikan layanan khusus, atau promosi unik lainnya. Pelanggan yang loyal dapat meningkatkan penjualan.
Membuat Menu yang Unik
Cara unik lainnya yaitu membuat menu yang berbeda. Akan lebih baik lagi
untuk selalu terus melakukan inovasi produk minuman kekinian atau pada makanan
pendamping yang dijual. Melakukan inovasi tidak hanya membuat cita rasa baru
pada menu yang dijual tapi juga berfungsi untuk menarik minat pelanggan baru.
Inovasi menu bisa dilakukan dengan cara mengkombinasikan beberapa varian rasa minuman. Misalkan rasa buah-buahan dengan kopi, cokelat dengan rasa bubukminuman premium lainnya, teh dengan buah-buahan dan lain sebagainya. Seringlah melakukan percobaan sampai menemukan racikan menu yang unik dan berbeda.
Menawarkan Promosi
Menawarkan promosi dengan cara yang unik juga dapat menarik minat
konsumen. Misalkan dengan membuat promosi yang waktu dan jumlahnya dibatasi.
Durasi promo ini bisa dalam jam, harian, mingguan, atau pada hari-hari spesial
tertentu. Dengan cara tersebut, konsumen akan merasa tertarik untuk tidak
ketinggalan membelinya.
Cara lainnya bisa dengan memberikan potongan harga ketika telah mencapai minimal pembelian tertentu. Hal ini dapat mendorong pelanggan untuk bertransaksi lebih sampai minimal pembelian tercapai. Meskipun begitu, pastikan promosi yang diberikan sudah dihitung, jangan sampai nantinya malah merugi.
Menawarkan Layanan yang Berbeda
Cara unik lainnya yaitu dengan menawarkan layanan yang berbeda. Misalkan
mengantarkan pesanan sambil menggunakan sepatu roda atau robot. Selain itu,
bisa juga pelayan yang mengantarkan pesanan berdandan dengan tema tertentu dan
lainnya. Pastikan untuk memberikan layanan sesuai dengan kemampuan.
Setiap bisnis pasti akan mengalami pasang dan surut. Selalu melakukan inovasi adalah salah satu cara untuk membuat bisnis minuman kekinian dapat bersaing. Selain itu, pastikan untuk selalu memberikan produk dari bahan bubuk minuman premium yang berkualitas.
Komentar
Posting Komentar